Cooling System, Polres Tulungagung Gelar Piramida Jaga Kamtibmas di Pilkada 2024

    Cooling System, Polres Tulungagung Gelar Piramida Jaga Kamtibmas di Pilkada 2024

    TULUNGAGUNG  – Jaga kondusifitas bersama, Polres Tulungagung Polda Jatim menggelar acara Piramida (Ngopi bareng Awak Media).

    Kegiatan yang dikemas dengan santai itu, bertujuan mempererat hubungan antara Kepolisian dan Awak Media dalam menjaga kondusifitas Kamtibmas terlebih di tahun politik kali ini.

    Hal itu seperti diungkapkan oleh Kapolres Tulungagung Muhammad Taat Resdi usai olah raga bersama di Mapolres Ngawi , Jumat (1/11).

    "Piramida ini menjadi agenda rutin kita, seperti yang sudah kita laksanakan pada Senin (28/10) kemarin, " ujar AKBP Taat Resdi.

    Kapolres Tulungagung Muhammad Taat Resdi juga menyampaikan terima kasih kepada awak media yang selama ini telah bersinergi dengan Polri (Polres Tulungagung).

    “Harapan kami semoga kedepan terus terjalin silaturahmi dan komunikasi yang baik antara Jurnalis dan Polres Tulungagung”, ujar AKBP Taat.

    Kapolres Tulungagung mengatakan bahwa ia merasa bangga saat menjadi anggota di fungsi Humas.

    "Saya pernah menjadi Kasubbag Humas, saya sangat bangga menjadi Anggota Humas, karena saya hoby menulis dan fotografer, " sambungnya.

    Menurutnya, media salah satu elemen peranan penting dari tugas pokok Polri.

    "Media menjadi jembatan memberikan informasi dari Polri kepada masyarakat dan bisa menjadi cermin untuk Institusi Polri", kata AKBP Taat.

    Ia juga mengungkapkan Media salah satu bidang strategis menjadi mitra Polri dan Humas juga mempunyai peranan penting bagi Kepolisian

    "Pimpinan Polri menempatkan Humas menjadi Satker yang penting di Institusi Polri, Humas harus bisa mengikuti dinamika perkembangan teknologi digitalisasi, "pesan Kapolres Tulungagung.

    Kapolres Tulungagung juga menyampaikan terima kasih selama Pemilu berjalan dengan lancar, dan harapan yang sama di Pilkada 2024 berjalan dengan aman, lancar dan damai.

    “Mari kita menjaga bersama dengan pemberitaan yang sejuk sehingga tahapan Pilkada 2024 dapat berjalan lancar dan Kondusif seperti halnya Pemilu”, tandas AKBP Taat.

    Sementara itu Ketua PWI Kabupaten Tulungagung Wiwieko Dharmaidiningrum mengatakan, acara Piramida ini dilaksanakan dalam rangka memperkuat Sinergitas antara teman teman Media dan Polres Tulungagung.

    “Kami harap acara Piramida ini dapat berjalan terus kedepannya sehingga terjalin komunikasi yang baik antara teman teman Media dan Polres Tulungagung”, ungkapnya. (*)

    tulungagung
    Achmad Sarjono

    Achmad Sarjono

    Artikel Sebelumnya

    Kodim Tulungagung Sambut Kedatangan Tim...

    Artikel Berikutnya

    TNI Dekat Dengan Petani, Serda Irfan Beri...

    Komentar

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Rakorwas Inspektorat TNI-Kemhan 2024: Perkuat Sinergitas untuk Mewujudkan TNI yang PRIMA

    Tags